Pages

Monday, September 17, 2007

Enjoy???

Satu pertanyaan yang mengusik diriku saat ini "Kamu enjoy dengan kehidupan kamu sekarang ini?" Hmmm... rasanya sulit menyatakan secara pasti "ya" atau "tidak". Karena sama dengan perasaan hati yang selalu berubah-rubah begitu pula rasa enjoy itu ada.

Kalo kemudian dibandingin dengan keadaan sebelumnya, sebuah kehidupan yang stabil, dengan pekerjaan yang sangat kusukai, dengan ritme kehidupanku, dengan beberapa kondisiku sebelumnya, mungkin bisa saja dikatakan "Ya... aku sangat menikmati kehidupanku saat itu, walo kadang pekerjaan jg mengejar2ku dalam mimpi2 malamku." Terkadang sering aku terjaga dan mengambil sebuah textbook karena ingat aku belum begitu siap dengan materiku pagi ini... tapi begitu membaca beberapa baris aku sendiri menggumam "Ah .. bisa, ngerti, ntar gini aja," dan akupun melanjutkan mimpiku. Ketika terjaga keesokan paginya aku menyadari ketololanku semalam karena tidak menyiapkan draft dengan benar... hanya pake draft otak aja.

Sekarang saat itu menjadi sebuah kenangan yang sangat aku rindukan. Cuma aku sadar itu merupakan kenangan. Keputusan untuk melepaskan semua itu memang berat. Tetapi "life must go on". Walo terkadang sebersit rasa iri timbul saat membaca2 blog teman2 yg masih menikmati dunia kerja. Ahh... Allah selalu punya rencana buat makhluknya bukan? Dan terkadang apa yang Allah beri bukanlah sesuatu yang melulu indah dan menyenangkan. Dan kedepannya aku masih juga tetap belum tahu apa yang akan Allah berikan untuk kami. Selami ini fluktuasi hidup kami sungguhpun terasa luar biasa. Berkali jatuh dan berkali bangun. Berkali duka dan berkalipun kami tetap coba tersenyum walopun tak jarang pula air mata mengalir merentas duka.

Balik lagi enjoy atau tidak dengan kehidupan sekarang? Hmm aku sekarang berusaha menikmati rutinitas yang kadang berasa menyebalkan. Beres2 rumah yang selalu berantakan, mencuci, menyapu, memasak, nyuapin anak, menemani anak mengerjakan PR... aktivitas yang melelahkan yang bagi sebagian orang yang mampu akan lebih menyenangkan beberapa bagian tersebut diserahkan ke 'asisten'. Tetapi karena kami belum cukup mampu... yah aku kerjain sebisaku. Tidak memaksakan diri termasuk "enjoykah"? Mungkin iya kali. Kalo bosan sekali kali nonton film di "You Tube" atau nempel di depan kompi ngebrowse sambil haha..hihi... artinya aku enjoy sesaat melepaskan beban dan bisa ketawa ketiwi.

Kalo dihitung pake range 1-10 bisa jadi dulu aku bisa bilang nilai 8 dan sekarang 7 karena ada masalah yg dulu ampe sekarang terus dihadapi dan ada hal yg bisa kunikmati sekarang tapi tidak disaat dulu. So, am I enjoy my life now? May be... something likely yes, and something likely no... Just do what I can do now, try to smile even sometimes I feel very hard to do.

No comments:

Post a Comment

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...